MOTTO Apa yang di peroleh dalam hidup ini, Adalah sepenuhya dari apa yang kita berikan pada mereka.

PERSEMBAHAN Buku desa ini kami persembahkan untuk: Desa Karang Anyar Terimakasih kepada Kepala Desa dan seluruh aparat pemerintahan desa yang telah memberikan ilmu beserta pengalaman-pengalaman dan juga kesempatan serta pengarahan dan informasi yang diberikan untuk membantu memajukan Desa Karang Anyar Warga & Adik-adik tercinta Terimakasih sudah menerima kami dengan baik dan memberikan kami kesempatan untuk berbaur dengan lingkungan sekitar. Semoga buku ini dapat bermanfat bagi warga dan adik-adik sekalian. Bapak & Ibu Tercinta Mereka orang tua terhebat yang telah membimbing dan membesarkan Serta mendidik kami hingga dewasa ini dengan penuh kasih sayang. Terimakasih atas pengorbanan, nasehat, serta doa Yang tiada hentinya kalian berikan selama ini.

Setiap desa pasti memiliki sejarah dan latar belakang tersendiri yang merupakan pencerminan dari karakter dan pencirian khas tertentu dari suatu daerah. Sejarah desa atau daerah yang sering kali dalam dongeng-dongeng yang diwariskan secara turun-temurun dari mulut ke mulut

sehingga

sulit

untuk

dibuktikan secara fakta. Tidak jarang

dongeng

dengan

adanya

dihubungkan mitos

tempat-

tempat tertentu. Dalam hal ini Desa KarangAnyar memiliki identitas yang akan kami tuangkan dalam kisah-kisah dibawah ini. Desa Karang Anyar telah berdiri sejak zaman penjajahan belanda. Dahulu kala menurut tokoh masyarakat setempat desa ini merupakan gabungan dari dua desa pada zaman penjajahan belanda. Setelah digabungkan menjadi satu lalu diberi nama Karang Anyar. Karang berarti lingkungan atau pekarangan dan Anyar adalah baru. Desa KarangAnyar mempunyai pekarangan yang luas dan hutan. Desa KarangAnyar merupakan

salah

desa

terletak

yang

satu di

Kecamatan

Modung,

Kabupaten

Bangkalan.

Desa

Karang

Anyar

memiliki ketinggian tempat sekitar 2.5 m dpl dan curah hujan 1.310 mm/th.

Dari beberapa kepala desa Karang Anyar yang sudah menjabat sejak dulu, untuk struktur organisasi yang saat ini adalah di bantu oleh: -

1 orang Badan Permusyawaratan Desa

-

1 orang LPM

-

1 orang sekretaris

-

6 orang carek

-

4 orang apel

Kondisi Geografis

KARANG ANYAR

Desa Karang Anyar merupakan Desa yang paling dekat dengan Kecamatan Kwanyar Bangkalan. Desa Karang Anyar memiliki letak geografis yang cukup strategis. Kondisi alam yang

dimiliki

juga

dapat dikatakan bahwa Desa

Karang

memiliki alam

Anyar

kekayaan

yang

potensial

cukup untuk

dikembangkan. Diantaranya lahan sawah, ladang, kebun, perairan, dan lautannya yang kaya akan hasil lautnya. Desa Karang Anyar terdiri dari 4 Dusun yaitu: Dusun Paser, Dusun Lon Nangkah, Dusun Gar Paoran, dan Dusun Manggungan. Batas wilayah Desa Karang Anyar adalah sebagai berikut: Sebelah Utara

= Glisgis/Mangga’an

Sebelah Selatan

= Selat Madura

Sebelah Barat

= Batah Timur

Sebelah Timur

= Brakas Dajah

Wilayah

Desa

Karang

Anyar

mempunyai

pertanian

dan

perkebunan terutama padi, kacang-kacangan, turi, jagung, dan lain sebagainya yang di anggap berkualitas di pasaran. Hal tersebut terbukti banyaknya padi di daerah Karang Anyar.

Penduduk Desa Karang Anyar sebanyak 2.969 jiwa, yang terdiri dari 1.434 laki-laki, dan 1.535 jiwa perempuan. Desa Karang Anyar memiliki Tingkat pendidikan yang beragam, mulai dari lulusan SD, SMP, SMA, Sampai ke perguruan tinggi. Kebanyakan orang yang sudah lanjut usia hanya memiliki lulusan SD, dan pada era yang sangat modern saat ini banyak pemuda pemudi yang melaanjutkan pendidikannya hingga ke SMA bahkan ke Perguruan Tinggi.

Penduduk Desa KarangAnyar memiliki kehidupan sosial dan ekonomi yang bergantung pada hasil bumi seperti petani, tetapi ada juga kebanyakan yang merantau ke luar kota, seperti Jakarta. Namun didesa ini

ada juga yang menjadi guru, dan ada pula yang sedang berkuliah. Untuk dusun manggungan sendiri keadaan tanahnya berbatu. Jadi kebanyakan warga menambang batu, dan banyak juga yang bertani. Untuk dusun yang lain, banyak sekali yang menjadi petani untuk salah satu mata pencahariannya. DATA PERSONIL 1. Nama Kepala Desa

: Rofii

2. Nama Sekretaris Desa

: Mansur

3. Jumlah Perangkat Desa

: 10 Orang

4. Jumlah BPD

: 2 Orang

Pendidikan

KARANG ANYAR

Pendidikan merupakan suatu hal penting dalam memajukan tingkat kesejahteraan masyarakat. Setiap manusia berhak mendapat dan berharap untuk selalu berkembang dalam pendidikan. dengan tingkat pendidikan yang tinggi maka akan mendongkrak kreativitas sehingga dapat menambah keterampilan peserta didik. Pendidikan merupakan suatu hal penting dimana dengan pendidikan akan menciptakan bangsa yang berkualitas dan membanggakan bagi nusa dan bangsa serta pendidikanlah yang akan mengangkat setiap keterampilan terpendam yang dimiliki setiap insan di dunia ini.

Di Desa Karang Anyar terdapat dua instansi, atau dua sekolah yang tingkat nya masih Sekolah Dasar. Yaitu SDN KARANG ANYAR 1 dan SDN KARANG ANYAR 2.

Mata Pencaharian

KARANG ANYAR

Secara umum mata pencaharian warga masyarakat Desa Karang Anyar dapat diidentifikasi dalam beberapa bidang mata pencaharian seperti: Petani, Buruh Tani, PNS, Karyawan Swasta, Ustadz, Pedagang, Guru, Nelayan, Wiraswasta yang secara langsung ataupun tidak langsung telah memberikan kontribusi terhadap perekonomian Karang Anyar.

masyarakat Desa

Sosial Budaya

KARANG ANYAR

Prespektif Desa Karang Anyar sangat kental dengan budaya islam. Hal ini dapat di mengerti bahwa hampir semua di kecamatan Modung memiliki madrasah sendiri dan juga pondok pesantren meski dalam ruang lingkup yang kecil. Perspektif budaya masyarakat Desa Karang Anyar masih sangat kental dengan budaya ke islamiannya. Dilihat dari setiap malam jum’at rata-rata semua penduduk mengikuti acara tahlilan bersama. Hal ini dilakukan oleh bapak-bapak. Dan tidak kalah dengan yang bapak-bapak untuk ibu-ibu juga memiliki budaya sendiri yaitu pengajian/muslimatan setiap malam minggu. Dan seperti yang dilihat, warga sangat kompak dan antusias sekali dalam mengikuti acara mingguan tersebut.

Dinamika Politik

KARANG ANYAR

Seiring dengan perubahan dinamika politik dan sistem politik di Indonesia yang jauh lebih demokratis dan memberikan pengaruh kepada masyarakat untuk menerapkan mekanisme politik yang lebih demokratis. Maka, dari itu jabatan kepala desa sejak lama ditentukan dengan memilih dengan cara yang dilakukan desa-desa pada umumnya. Kepala desa merupakan suatu jabatan yang tidak serta merta dapat diwariskan kepada putra seorang kepala desa. Kepala desa dipilih berdasarkan etos kerja, kejujuran, serta kedekatan dengan warga sekitar. Saat ini siapa saja yang merasa mampu meskipun dari latar belakang apapun asal berani mencalonkan diri, bisa menjadi calon kepala desa. Tentu dengan syarat-syarat yang sudah ditentukan dalam perundangundangan yang berlaku.

Adapun sarana dan prasarana pendukung kegiatan ekonomi di Desa Karang Anyar diantaranya: 1.

Koperasi simpan pinjam

:0

2.

Pasar Tradisional

:0

3.

Bengkel

: 4 Unit

4.

Warung/ Perdagangan/kios

: 20 Unit

5.

Kelompok tani

: 4 kelompok

Adapun Prasarana Ibadah diantaranya adalah: No.

Prasarana Ibadah

Jumlah

1.

Masjid

4 buah

2.

Mushola

2

3.

Gereja

-

4.

Pura

-

5.

Wihara

-

6.

Klenteng

-

Untuk musholla di Desa Karang Anyar setiap warga memiliki musholla sendiri setiap rumah, tetapi yang dipakai untuk madrasah anak kecil hanya sebagian saja. Adapun Prasarana Umum diantaranya adalah: No.

Jenis Prasarana Umum

Jumlah

1.

Olahraga

Lapangan 2 buah

2.

Kesenian/budaya

1 buah

3.

Sumur Desa

6 buah

4.

Pasar Desa

-

5.

Pemandian/ sungai

2

STRUKTUR PEMERINTAHAN DESA KARANG ANYAR

PENDEKATAN DUSUN A. Dusun Paser Dusun Paser adalah salah satu dusun yang sangat dekat dengan jalan raya serta dekat dengan salah satu pasar besar dari desa-desa yang lainnya yakni pasar modung. Dusun Paser merupakan pintu masuk ke Desa Karang Anyar Modung. Dusun Paser mempunyai tanah yang berpasir untuk disekitar daerah pantai, namun terdapat persawahan. Tetapi sekarang banyak sekali sawah yang tidak di tanami dikarenakan air laut masuk ke sawah warga, sehingga menyebabkan kerusakan pada tanaman padi. Sedangkan bagian kedalam lagi merupakan tegal, atau biasa di sebut talon.

Dengan tanah yang berwarna merah. Tanaman yang biasa ditanam yaitu padi, cabai, terong, timun, kacang tanah, jangung dan turi. Tanaman jagung merupakan hasil tanaman yang lumayan banyak di desa tersebut. Pada Dusun Paser ini terdapat sumber air yang dimanfaatkan untuk mandi, mencuci, dan minum. Dan pada dusun ini banyak yang ditanami padi karena disini terdapat saluran irigasinya.

Tanaman Jagung di Dusun Paser

Tanaman Turi di Dusun Paser Menurut sekretaris desa dari dusun Paser saat beberapa perwakilan tim KKN Desa Karanganyar menemuinya jumlah data penduduk didusun ini tiap tahunnya selalu berubah-ubah dikarenakan

kebanyakan warga masyarakat Karanganyar selalu merantau sehingga untuk menemukan jumlah data kependudukan mereka belum bisa diketahui jelasnya. Dusun Paser memiliki beberapa fasilitas desa bagi warga Karanganyar seperti: a. 2 Musholla b. 1 Masjid c. 1 lapangan paling besar didesa karanganyar hanya didusun paser 1.

Sosial Budaya Sosial budaya di dusun Paser terjalin setiap minggu, bulan, dan

setiap tahunnya. Seperti disetiap tempat dan setiap Desa pada umumnya, warga di Dusun Paser melakukan sholawatan rutin setiap minggunya, yakni setiap malam sabtu, dengan cara bergiliran dari rumah warga satu ke rumah warga yang lainnya. Begitu juga para bapak-bapak yang setiap malam jum’at melakukan tahlilan rutin dengan cara bergiliran kerumah-rumah warga. Saat mendatangi salah satu ketua muslimatan di Dusun Paser, ternyata rutinan dilakukan setiap hari jum’at malam sabtu. Dan anggota yang ikut lumayan banyak, sekitar 60 orang. Dan uniknya lagi solawatan atau muslimatan yang dilakukan diselingi arisan. Dan membayar setiap hari jum’at tersebut. 2. Pendidikan Menurut keterangan yang didapat dari sekretaris desa, bahwasannya tingkat pendidikan yang diemban oleh warga khususnya ibu-ibu dan bapak-bapak itu kebanyakan hanya lulusan SD. Untuk tingkat remaja mayoritas lulusannya hanyaa sampai

SMP. Tetapi ada juga di Dusun Paser disini yang melanjutkan hingga SMA, bahkan sekarang mengabdikan dirinya menjadi Guru di SD di Desa KarangAnyar. 3.

Perekonomian Tingkat perekonomian dusun Paser disini ialah kebanyakan sebagai petani, sebagian kecil juga ada yang menjadi nelayan mencari ikan, tetapi kebanyakan warga Dusun Paser disini merantau ke luar kota. “untuk masalah tingkat perekonomian, kebanyakan rakyat disini ini petani, tapi ada sebagian kecil yang menjadi Nelayan, menjaring ikan dipinggir-pinggir laut. Dulu juga disini ada yang menjadi peternak ayam dan sukses setelah itu sekarang pindah menjadi ternak sapi dan kambing. Mungkin pindah karena tingkat pendapatannya lebih besar menjadi ternak sapi dan kambing. “ujar bapak Mansyur selaku sekretaris desa saat menerangkan tentang perekonomian warga desa karanganyar dusun Paser tersebut. Potensi Dusun Paser terletak diberbagai hal yaitu, dalam pertanian dusun paser menghasilkan berbagai macam hasil pertanian yaitu, seperti cabai, jagung, padi, kacang, mentimun, dan lain-lain. Menurut keterangan dari warga setempat biasanya, setelah menanam padi itu biasanya ditanami jagung, terkadang ditanami kacang, dan selalu seperti itu biasanya.

4.

Infrastruktur Infrastruktur Dusun Paser dalam hal bangunan sekolahan terdapat dua bangunan. Yaitu SDN KarangAnyar 1 daan SDN KarangAnyar 2. Musholla yang terdapat di Dusun Paser terdapat 2 musholla. Dan terdapat satu masjid. jalanan yang ada di Dusun

Paser termasuk kategori jalan yang kurang bagus, karena terdapat beberapa bolongan di jalan yang harus diperbaiki. B. Dusun Lonnangkah 1.

Sejarah Dusun Sejarah dusun Lonnangkah sudah ada dari sejak dulu, menurut

sumber yang kami wawancarai yakni bapak Tohir selaku kepala dusun Lonnangkah. Menurut beliau nama dusun Lonnangkah berasal dari dusun yang memiliki singkatan lon-talon tang artinya sawah/kebun yang nangkah=buah nangka jadi sebutan dari dusun tersebut dari arti bahasa Madura Lonnangkah. Pohon nangka banyak tumbuh di dusun ini entah itu dilingkungan persawahan ataupun dihalaman rumah masyarakat dusun Lonnangkah ini. Batas dusun Lonnangkah dari bengkel pertigaan sampai pertigaan yang mengarah Gerpaoran. (Gambar 1.1 Batas Dusun Lonnangka dengan Paser)

(Gambar 1.2 Batas Dusun Lonnangka dengan Gerpaoran)

(Gambar 1.3 Kondisi Jalan Menuju Lonnangkah)

2. Sarana Dan Prasarana Dusun Sarana dan prasarana yang ada di dusun Lonnangkah masih kurang karena didusun ini hanya tersedia tempat ibadah yakni masjid 1, mushola ada 5 yang mana mushola tersebut digunakan untuk mengaji anak-anak kecil atau bisa disebut TPQ dan terdapat 1 lapangan sepak bola. Sarana dan prasarana secara umum masih dibilang kurang karena kurangnya ketersediaan rana dan prasarana umum. Lampu jalan untuk menuju dusun Lonnangkah juga tidak ada jadi ketika malam hari jalan untuk menuju dusun tersebut gelap. Selain itu di dusun Lonnangkah untuk makam atau dalam bahasa Maduranya “bhuju’” ada 4 tempat makan yang tersebar di dusun ini. Sarana

dan

prasarana

mengenai

pendidikan

di

dusun

Lonnangkah masih belum ada sehingga untuk pendidikan anak-anak kecil harus bersekolah ke dusun lain entah itu ke sekolah SDN 1 Karanganyar dan SDN 2 Karanganyar. Dunia pendidikan yang kurang membuat anak-anak memilih pondok pesantren diluar dusunnya. Anak yang melanjutkan sekolah menengah pertama malah diejek karena sebagian besar anak-anak di dusun tersebut hanya tamatan sekolah dasar. Banyak anak-anak yang memilih untuk selesai sekolah dasar bekerja dan enggan untuk melanjutkan sekolah. Untuk memenuhi kebutuhan setiap hari masyarakat dusun Lonnangkah harus pergi belanja ke pasar yang berada di Modung ataupun Karanganyar karena tidak tersedia pasar untuk memenuhu kebutuhan dapur. Didesa karanganyar memang terdapat 1 pasar yang

bertempat di Karanganyarnya sendiri untuk tiap dusunnya tidak ada pasar.

3. Potensi Dan Kelemahan Dusun Potensi yang ada didusun Lonnangkah sebagian besar adalah tanah yang subur untuk bercocok tanam. Sumber daya alam yang bisa dibilang melimpah karena banyaknya tanaman-tanaman yang ada di dusun Lonnangkah ini. Pohon nangka, pohon mangga, bamboo, pohon sawo sedangkan untuk tanaman ada tanaman padi, jagung, kacang tanah, dan cabai semua tanaman tumbuh dengan subur akan tetapi semua itu tergantung dengan cuaca alam. Seharusnya sekarang sudah musimnya kacang dan cabai akan tetapi untuk cabai sekarang tidak bisa dipanen karena banyak petani yang mengalami gagal panen dan tidak menanam cabai. Selain menjadi petani ada juga masyarakat yang berprofesi sebagai peternak seperti berternak sapi, kambing, ayam, bebek, dan perikanan. Kebanyakan untuk yang berternak adalah pemuda-pemuda dusun Lonnangkah untuk mendapatkan penghasilan. Selain potensi yang ada disusun Lonnangkah ini terdapat juga kelemahan karena pasti dalam sesuatu pasti ada kelebihan dan kekurangan yang melengkapi. Kekurangan di dusun ini belum adanya tempat pendidikan formal pada tingkat SD, SMP ataupun SMA.

4. Tingkat Pendidikan Masyarakat Dusun Tingkat pendidikan anak pada dusun Lonnangkah masih terbilang kurang karena kurangnya tempat pendidikan formal pada tingkat SD, SMP, SMA yang ada anak-anak kecil bersekolah ke dusun

lain untuk mendapatkan pendidikan. Tempat yang jauh tidak menjadi permasalahan buat sebagian anak-anak kecil di dusun Lonnangkah ini. Mereka yang ingin mengenyam dunia pendidikan lebih baik harus mau keluar dari dusun ini. Ada beberapa anak yang sekolah SD, SMP, SMA bahkan duduk dibangku perkuliahan juga ada. Kesadaran

akan

pendidikan

untuk

masyarakat

dusun

Lonnangkah sudah mulai tergerak sehingga tidak ada anak ataupun orang yang mengejek anak yang melanjutkan sekolah menengah pertama ataupun menengah atas karena pendidikan itu penting untuk masa depan anak-anak. Dari pendidikan juga dapat menentukan perilaku, pola berpikir dan masa depan anak. Anak-anak yang berpendidikan ada yang memilih untuk meninggalkan dusun Lonnangkah ada juga yang kembali ke dusun Lonnangkah untuk berbakti di dusun Lonnangkah. Pemuda-pemudi dusun Lonnangkah banyak juga yang bekerja di luar daerah desa Karanganyar untuk bertahan hidup yang mana sebagian besar mereka bekerja di ibu kota yakni Jakarta sebagai pedagang dan Surabaya sebagai pegawai. Ada juga yang kembali ke dusun Lonnangkah untuk menjadi peternak, petani, bahkan berbakti kepada masyarakat desa Karanganyar. 5.

Budaya Dusun Lonnangkah Secara spesifik budaya didusun Lonnangkah tidak memiliki perbedaan dengan dusun lain yang ada di desa Karanganyar akan tetapi dalam pelaksanaannya terdapat perbedaan, seperti dengan datangnya maulid Nabi desa Lonnangkah memiliki budaya jika didesa lain memiliki tradisi yang mana setiap maulid nabi mereka merayakan

dengan menjadi satu di satu masjid dan berlangsung sehari, sedangkan di Lonnangkah sendiri mereka merayakannya setiap hari dimana setiap harinya ada saja penduduk yang melaksana maulid nabi di rumah mereka sendiri-sendiri namun tetapp ada perayaan di maulid nabi di Masjid tertentu. 6.

Kondisi Wilayah Dan Masyarakat Kondisi

wilayah

dan

masyarakat

dusun

Lonnangkah

kekeuluargaannya begitu kental terlihat dari gotong royongnya masyarakat ketika bekerja, rukun antar tetangga, dan melakukan berkumpul bersama untuk melakukan kegiatan yang positif seperti hadrah, ngaji bersama dan berih-bersih dusun. Masayarakat di dusun Lonnangkah kurang lebih terdapat 400 jiwa. Setiap 1 kepala keluarga terdapat 9 sampai 11 orang.dan rumah setiap keluarga tidak berjarak jauh dikarenakan mereka menjadi 1 komplek atau satu tanah, sehingga ikatan kekeluargaan yang mereka pegang sejak zaman dahulu masih mereka pegang dan mereka terapkan dengan baik. C. DUSUN GHERPAORAN 1.

Sejarah Dusun Menurut sumber yang kita wawancarai yakni bapak Sai selaku kepala dusun Gerpaoran beliau tidak mengetahui sejarahnya dusun Gerpaoran secara jelas karena sesepuhnya dusun Gerpaoran sudah meninggal dunia sejak lama. Sesepuh di dusun Gerpaoran sudah lama tidak ada oleh karena itu banyak masyarakat yang tidak mengetahui sejarah dusun tersebut. Batas desa Gerpaoran dari dusun Gerpaoran sampai dusun Kemarong. Batas desa Gerpaoran tidak

memiliki batas desa secara jelas sehingga batas desa hanya diberikan tanda seperti persimpangan jalan, pohon ataupun rumah warga. 2.

Sarana Dan Prasarana Dusun Sarana dan prasarana yang ada di dusun Gerpaoran masih kurang, sarana dan prasarana bisa dilihat dari fisik dusun mulai jalan menuju dusun yang masih dari aspal akan tetapi banyak lobang, ada yang dari tanah sedangkan untuk penerangan di dusun tersebut tidak terdapat lampu yang menenrangi disepanjang jalan oleh karena itu ketika malam hari jalan tersebut gelap gulita. Tempat ibadah dusun Gerpaoran terdapat satu masjid sedangkan musholanya disetiap rumah ada musholanya sendiri-sendiri. Dusun Gerpaoran memiliki dua madrasah yang mana digunakan untuk mengaji anak-anak ketika sore hari. Letak sekolah dasar Karang Anyar 2 terletak di dusun Gerpaoran sehingga anakanak yang lokasi rumahnya tidak terlalu jauh dari desa Gerpaoran bisa bersekolah di SD 2 Karang Anyar. Adanya sekolah dasar dan madrasah bisa membantu anak-anak dalam mengampu pendidikan. Untuk sekolah menengah pertama dan sekolah menengah atas tidak ada didusun Gerpaoran. Adapun sarana dan prasarana yang sering digunakan oleh anak-anak dusun Gerpaoran adalah lapangan sepak bola. Lapangan sepak bola dusun Gerpaoran ada satu yang letaknya di sebelah utara Apel atau kepala dusun. Lapangan tersebut selalu ramai tiap sore harinya dengan bermainnya anak-anak dilapangan bola tersebut. Bhuju’ yang artinya makam terdapat satu tempat untuk pemakaman masyarakat dusun Gerpaoran yang letaknya sebelah utara

dusun. Dusun Gerpaoran tidak memiliki pasar sehingga masayarakat belanja ke pasar Karang Anyar atau pasar Modung. Kendaraan yang dipakai untuk transportasi masyarakat kebanyakan menggunakan sepedah motor. 3.

Potensi Dan Kelemahan Dusun Potensi yang ada didusun Gerpaoran sebagian besar adalah sumber daya alam. Sumber daya alam yang ada didusun Gerpaoran bisa dibilang melimpah dan cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakatnya. Banyak pepohonan yang tumbuh di dusun ini ada pohon nangka, pohon mangga, dan pohon sawo sedangkan untuk tanaman ada tanaman padi jagung, dan cabai. Semua tanaman yang ada tumbuh dengan subur didusun ini meskipun dalam musim kemarau karena di dusun ini memiliki sumber air yang cukup banyak sehingga ketika musim kemarau datang dusun ini tidak mengalami kekeringan. Selain sebagai petani masyarakat di dusun Gerpaoran juga sebagai perternak hewan yakni hewan sapi, kambing dan ayam. Masyarakat yang berternak kebanyakan orang dewasa karena pemuda dan pemudinya banyak yang berkerja ke luar kota seperti kota Jakarta. Sumber daya alam yang memadai membuat masyarakat juga berprofesi sebagai pedagang entah pedagang sayuran ataupun hasil perkebunan yang lainnya. Potensi didusun ini tidak hanya alam saja ada pula potensi yang dimiliki dari sumber saya manusianya. Anak-anak yang bersekolah di bangku sekolah dasar juga memiliki potensi untuk memajukan desanya selain membawa nama sekolahnya.

Ada potensi ada pula kelemahan, kelemahan dalam potensi tersebut yakni pemanfaatan sumber daya alam yang kurang maksimal karena hasil dari sumber daya alam hanya dijual langsung ke pasar tanpa adanya pengelolahan sebelumnya. Dan kelemahan pada masyarakatnya masih ada yang belum bisa berbahasa Indonesia. 4.

Tingkat Pendidikan Masyarakat Dusun Tingkat pendidikan anak pada dusun Gerpaoran masih dibilang kurang karena terkendala dengan sarana dan prasarana yang ada didusun. Meskipun terkendala dengan sarana dan prasarana masih ada anak-anak yang menginginkan tingkat pendidikannya tinggi. Mereka yang ingin melanjutkan pendidikan harus keluar dari dusun Gerpaoran. Banyak anak yang melanjutkan pendidian ke tingkat SMP, dan SMA. Anak-anak didusun ini banyak yang melanjutkan pendidikannya entah itu ke tingkat pendidikan SMP, SMA ataupun ke pondok pesantren. Kesadaran masyarakat Gerpaoran akan betapa pentingnya dunia pendidikan

sudah tergerak.

Pendidikan menjadi prioritas utama karena pendidikan penting untuk masa depan penerus bangsa. 5.

Budaya Dusun Gerpaoran Secara spesifik budaya didusun Gerpaoran dan dusun yang lainnya tidak memiliki perbedaan dengan dusun lain. Hampir semua peringatan hari besar ataupun hari besar islampun sama, oleh karena itu tidak ada budaya yang khusus ataupun mencolok di desa Karang Anyar.

6.

Kondisi Wilayah Dan Masyarakat

Kondisi wilayah dan masyarakat dusun Gerpaoran memiliki wilayah yang bisa dibilang cukup luas, dengan tempat tinggal

penduduk

yang

berdekatan

sehingga

kondisi

masyarakatnya memiliki rasa kekeluargaan yang erat. Adapun jarak tempat tinggal yang jauh mereka dengan senag hati untuk berkunjung ke tempat tinggal orang lain untuk bersilaturrahmi. Perbedaan tingkat pendidikan, derajat ataupun warna kulit tidak menjadi masalah bagi mereka dalam melakukan suatu pekerjaan yang dilakukan bersama. Entah itu kerja bakti, membantu warga yang lagi terkena musibah, ataupun dalam kegiatan lainnya. D. DUSUN MANGGUNGAN 1.

Sejarah Dusun Kondisi dusun Manggungan pada umumnya sama dengan dusun-dusun yang lain yang ada di desa Karanganyar, kecamatan Modung, Bangkalan. Kepala Dusun Manggungan bernama Pak. Martaki berusia 45 Tahun, bekerja sebagai supir taksi. Berdirinya dusun Manggungan yaitu pada pada tahun 1992 dengan jumlah penduduk sekitar 190 orang. Luas dusun sekitar 1 km, bagian utara berbatasan dengan desa pekaden, bagian barat berbatasan dengan desa Karanganyar, bagian timur dan bagian selatan berbatasan dengan desa brakas dajah.

2.

Perekonimian Dusun Perekonomian di dusun tersendiri yaitu berdagang yaitu sekitar 15 orang pedagang diantaranya berdagang Ayam, dan bahan baku sehari-hari (beras, minyak, bensin, dan dll.).

Masyarakat

dominan

bekerja

sebagai

petani

cabai

yang

penghasilannya meningkat dibandingkan menanam padi, kacang, jagung, dan singkong. Namun juga ada masyarakat yang mencari pekerjaan di luar seperti ke jakarta yang rata-rata bekerja sebagai pedagang. Ternak yang dipelihara oleh masyarakat yaitu sapi sekitar 200 ekor, tiap keluarga rata-rata memelihara sapi sebanyak 2-3 ekor. 3.

Sarana dan Prasarana Dusun Sarana dan prasarana masih kurang memadai, yang tersedia yaitu Sarana ibadah yang terdiri dari dua masjid yaitu masjid Baitul Rahman dan masjid Arrawi dan terdapat satu lapangan sepak bola.. Terdapat dua makam yaitu makam Arem dan makam brakas.

4.

Tingkat Pendidikan Tingkat pendidikan yang ditempuh masyarakat dusun manggungan kebanyakan SD rata-rata sebanyak 100 orang, SMP sebanyak 30 orang namun banyak yang bersekolah di pondok sampai tingkat SMA sebanyak 20 orang.

buku desa.pdf

There was a problem previewing this document. Retrying... Download. Connect more apps... Try one of the apps below to open or edit this item. buku desa.pdf.

4MB Sizes 1 Downloads 371 Views

Recommend Documents

BUKU PERTANDINGAN.pdf
OKTA 1 - 100 m. NO ACARA : AKHIR. ACARA : 107. LELAKI TERBUKA. REKOD MSSD 14.6 s RAYZAMSHAH WAN SOFIAN SMK GUNSANAD 2005. REKOD ...

Buku PLC.pdf
Whoops! There was a problem loading more pages. Retrying... Buku PLC.pdf. Buku PLC.pdf. Open. Extract. Open with. Sign In. Main menu. Displaying Buku ...

Buku Keris.pdf
There was a problem previewing this document. Retrying... Download. Connect more apps... Try one of the apps below to open or edit this item. Buku Keris.pdf.

Buku Mendeley.pdf
... MENDELEY vii. Page 4 of 48. Buku Mendeley.pdf. Buku Mendeley.pdf. Open. Extract. Open with. Sign In. Main menu. Displaying Buku Mendeley.pdf.

Buku Keris.pdf
Page 1 of 18. Page 1 of 18. Page 2 of 18. Page 2 of 18. Page 3 of 18. Page 3 of 18. Main menu. Displaying Buku Keris.pdf.

BUKU RABIES.pdf
Sign in. Page. 1. /. 48. Loading… Page 1 of 48. Page 2 of 48. Page 3 of 48. Page 3 of 48. BUKU RABIES.pdf. BUKU RABIES.pdf. Open. Extract. Open with.

Buku-Jingga.pdf
Muafakat asas yang membentuk Dasar Bersama adalah ketulusan parti-parti. Pakatan Rakyat meletakkan Perlembagaan Persekutuan sebagai kompas.

BUKU DKPP.pdf
... Menyebutkan Sumbernya. Page 3 of 268. BUKU DKPP.pdf. BUKU DKPP.pdf. Open. Extract. Open with. Sign In. Main menu. Displaying BUKU DKPP.pdf.

Buku Pamduam.pdf
Poin-poin yang wajib ditulis pada isi: a. Executive summary. Berisi tentang rangkuman ide bisnis plan antara lain jenis produk, visi- misi, alasan mengapa anda ...

BUKU RABIES.pdf
Page. 1. /. 48. Loading… Page 1 of 48. Page 1 of 48. Page 2 of 48. Page 2 of 48. Page 3 of 48. Page 3 of 48. BUKU RABIES.pdf. BUKU RABIES.pdf. Open. Extract. Open with. Sign In. Main menu. Displaying BUKU RABIES.pdf.

buku saku.pdf
dana dari United States Government Office to Monitor and Combat. Trafficking in Persons (G/TIP). Isi Buku Saku ini telah dikoordinasikan. dengan Badan ...

BUKU SAKU ASN.pdf
There was a problem previewing this document. Retrying... Download. Connect more apps... Try one of the apps below to open or edit this item. BUKU SAKU ...

Buku Program Umum.pdf
karena reward yang diberikan kepada apoteker tergantung bagaimana manajemen rumah sakit .... Buku Program Umum.pdf. Buku Program Umum.pdf. Open.

Buku MYOB Hibah.pdf
ACCOUNTING v.18. Abu Luthfi Mahmudi Al Faathi ... Konsultan IT software. aplikasi akuntansi berbagai ... Tampilan Laporan di PDF. » Import Akun via Excel.

BUKU WWF-bmp_budidaya_udang_vannamei.pdf
MEMPERHATIKAN : Better Management Practices | BUDIDAYA UDANG VANNAMEI | 2. Page 4 of 22. BUKU WWF-bmp_budidaya_udang_vannamei.pdf.

Buku-Pafa-Upsr.pdf
4. 05 Membersihkan diri, pakaian dan tempat daripada naiis. 08 Cara mandi waiib. 10 Solat Fardu a) Rukun-rukun solat b) Sunat Ab'ad & Haiat. 16 Kewaiioan Menutuo Aurat. 5. o7 Tavamum. 09 Azan.lqamah.JawaDannva dan doa seleoas Azan dan loamah. 10 Sola

Buku Bu Nanik.pdf
Page 2 of 96. MONOGRAF. BIOTRANSFORMASI ALFA. PINENA DARI MINYAK. TERPENTIN. Page 2 of 96. Page 3 of 96. Page 3 of 96. Buku Bu Nanik.pdf.

Buku Program Umum.pdf
There was a problem previewing this document. Retrying... Download. Connect more apps... Try one of the apps below to open or edit this item. Buku Program ...

Buku MYOB Hibah.pdf
Page 1 of 1. KOMPETENSI. -. K. UNTAT. ompute. risasi. LKS akuntansi. -. KOMPETENSI. PRAKTIK. komputer. akuntansi dengan. MYOB. ACCOUNTING v.18.Missing:

Buku Program NILAM.pdf
Taman IKS Bukit Katil,. 75450 Bukit Katil, Melaka. Tel: 06-2324475/Fax: 06-2324960. Page 3 of 80. Buku Program NILAM.pdf. Buku Program NILAM.pdf. Open.

BUKU-01_KURIKULUM_MTS_AL-HAMDANIYAH_1415.pdf ...
Page 1 of 76. Kurikulum MTs Al-Hamdaniyah TP. 2014/2015 – Hal. i. YAYASAN PENDIDIKAN ISLAM. MTS AL – HAMDANIYAH. No. Notaris : 13. Mohammad ...

Buku DATA MINING.pdf
Page 3 of 139. Buku DATA MINING.pdf. Buku DATA MINING.pdf. Open. Extract. Open with. Sign In. Main menu. Displaying Buku DATA MINING.pdf. Page 1 of ...

KLHS - Buku Pegangan.pdf
Page 3 of 30. iii. Krisis ekologi kontemporer saat ini umumnya. direspon melalui berbagai pendekatan dan cara. yang pada intinya difokuskan untuk ...