Informasi Departemen Teknik Kimia Fakultas Teknik Univesitas Indonesia Kampus Universitas Indonesia, Depok, Indonesia,16424 [email protected] +62 21 7863516 +62 21 7863515 http://www.che.ui.ac.id

M

isi utama dari Departemen Teknik Kimia adalah menyediakan kualitas pendidikan dengan level tertinggi sehingga lulusan memiliki pengetahuan, kemampuan dan pengalaman yang diperlukan untuk melaksanakan penelitian dengan topik terkini di bidang teknik kimia dan teknik biokimia. Pada kesempatan ini Kami mengajak Anda untuk bergabung di Departemen Teknik Kimia Universitas Indonesia. Merupakan suatu kebanggaan terbesar dapat menyambut Anda untuk memiliki pengalaman menarik dan berharga di program studi ini serta dapat memberikan kontribusi di bidang terkait Teknik Kimia. Universitas Indonesia membagi dua kategori jalur masuk bagi lulusan SMA sederajat yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Dua jalur masuk tersebut adalah jalur undangan SNMPTN (http://snmptn.ac.id/) dan Jalur tertulis SBMPTN (http:// sbmptn.ac.id/) serta SIMAK UI (http://simak.ui.ac.id/). Informasi mengenai jalur masuk Universitas Indonesia dapat diakses melalui website (http://penerimaan.ui.ac.id/id). Diawali dengan pembukaan Program Teknik Gas dan Program Teknik Kimia pada tahun 1981, Departemen Teknik Kimia di UI menjadi departemen teknik kimia di Indonesia yang memiliki akreditasi memuaskan dari Badan Akreditasi Nasional dan ASEAN University Network (AUN). Departemen Teknik Kimia memiliki dua program studi yaitu Program Studi Teknik Kimia dan Program Studi Teknologi Bioproses, 30 Staf Akademik Tetap dan sekitar 800 mahasiswa program sarjana dan magister. Untuk meningkatkan peran Departemen Teknik Kimia pada era Bioteknologi dan kehidupan ilmiah, Program Studi Teknologi Bioproses dibuka pada tahun 2008.

Departemen Teknik Kimia menawarkan 5 program akademis yaitu Program Sarjana (Reguler, Paralel dan Internasional), Program Magister (Reguler dan Manajemen Gas di Kampus Salemba) dan Program Doktor. Departemen Teknik Kimia telah berpegang pada prinsip berbasis kompetensi yang dimulai pada kurikulum 2000 dan diupdate pada kurikulum 2012. Kompetensi lulusan saat ini berbasis pada rekomendasi ABET dan Proses Bologna dan umpan balik dari perwakilan lulusan dan industri, bertujuan untuk menghasilkan lulusan yang terdidik dan bisa memberikan kontribusi yang efektif kepada komunitasnya dimanapun mereka memilih untuk menetap dan bekerja. Adapun profil lulusan yang dihasilkan dari Departemen Teknik Kimia Universitas Indonesia bergerak di berbagai bidang: energi, gas dan minyak; pertambangan (mining); Manufaktur (manufacturer); Engineering Procurement Construction (EPC); Pendidikan (education); dll. Selamat bergabung di Departemen Teknik Kimia, kami berterima kasih untuk minat Anda pada Departemen kami dan kami berharap dapat menyambut anda disini.

Kompetensi Lulusan Visi "Menjadi Program Studi Teknik Kimia yang unggul dan berdaya saing, melalui upaya mencerdaskan kehidupan bangsa untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, sehingga berkontribusi bagi pembangunan masyarakat Indonesia dan dunia".

Misi Menyediakan akses yang luas dan adil, serta pendidikan dan pengajaran Teknik Kimia yang berkualitas. Menyelenggarakan kegiatan Tridharma yang bermutu dan relevan dengan tantangan nasional serta global. Menciptakan lulusan Teknik Kimia yang berintelektualitas tinggi, berbudi pekerti luhur, dan mampu bersaing secara global. Menciptakan iklim akademik yang mampu mendukung perwujudan visi PSTK FTUI.

Profil Lulusan “Lulusan yang mampu berkontribusi di bidang teknik kimia dengan menerapkan pengetahuan teknik kimia setelah mempertimbangkan aspek-aspek keteknikan, keekonomian, sosial, kesehatan dan keselamatan, energi, lingkungan, keberkelanjutan, serta etika profesi; mampu berfikir kritis, berkomunikasi efektif, dan bekerjasama dalam tim multidisiplin”.

a. Mampu berkomunikasi secara efektif dan bekerjasama dalam tim multidisiplin. b. Mampu berpikir kritis, kreatif, dan inovatif, serta memiliki kemampuan intelektual untuk memecahkan masalah pada tingkat individual dan kelompok. c. Mampu menggunakan bahasa lisan dan tulisan dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris dengan baik untuk kegiatan akademik maupun nonakademik. d. Mampu memanfaatkan teknologi informasi komunikasi e. Mampu menerapkan pengetahuan matematika dan sains dalam menyelesaikan permasalahan teknik yang sederhana. f. Mampu menerapkan konsep-konsep neraca massa & energi dalam menyelesaikan permasalahan teknik kimia. g. Mampu menerapkan konsep-konsep termodinamika dalam menyelesaikan permasalahan teknik kimia. h. Mampu menerapkan konsep-konsep peristiwa perpindahan dan satuan proses dalam menyelesaikan permasalahan teknik kimia. i. Mampu menerapkan konsep-konsep teknik reaksi kimia. j. Mampu menggunakan alat bantu teknik kimia modern. k. Mampu melakukan eksperimen dan mampu menganalisis data hasil eksperimen. l. Mampu merancang komponen, sistem, proses, maupun produk yang terkait profesi teknik kimia dengan mempertimbangkan aspek-aspek keteknikan, keekonomian, sosial, kesehatan, keselamatan, dan lingkungan m. Mampu memberikan alternatif pemecahan beragam masalah yang timbul di masyarakat, bangsa dan negara n. Mampu mengidentifikasi ragam upaya wirausaha yang bercirikan inovasi dan kemandirian yang berlandaskan etika. o. Mengembangkan diri secara terus menerus untuk dapat berkontribusi dalam menyelesaikan masalah dalam lingkup lokal maupun global.

Competency Network

Course Network

Struktur Kurikulum Program Sarjana Reguler

Termodinamika Teknik Kimia

MATA AJARAN Semester 1 MPK Terintegrasi B

Perpindahan Kalor Menggambar Teknik Proses Biologi Molekuler

Bahasa Inggris Kalkulus Kimia Dasar Pengantar Teknik Kimia Kecakapan Komunikasi Semester 2 MPK Terintegrasi A (Sosial – Humaniora) Fisika Dasar 1 Aljabar Linear Kimia Organik Agama Praktikum Kimia Dasar dan Kimia Organik Olah Raga/ Seni Semester 3 Fisika Dasar 2 Komputasi Numerik Kimia Analitik Instrumental Kimia Fisika Praktikum Kimia Fisika dan Kimia Analitik Neraca Massa dan Energi Peristiwa Perpindahan Semester 4 Permodelan Teknik Kimia Mekanika Fluida dan Partikel Kesehatan, Keselamatan Kerja, dan Lindung Lingkungan

SUBJECT 1st Semester Integrated Character Building Subject B English Calculus Basic Chemistry Introduction to Chemical Engineering Communication Skill Sub Total 2nd Semester Integrated Character Building (Social & Humanities) Basic Physics 1 Linear Algebra Organic Chemistry Religion Basic Chemistry and Organic Chemistry Lab. Sports/Arts Sub Total 3rd Semester Basic Physic 2 Numerical Computation Instrumental Analytical Chemistry Physical Chemistry Physical Chemistry and Analytical Chemistry Lab. Mass and Energy Balance Transport Phenomena Sub Total 4th Semester Modelling Chemical Engineering Fluid and Particle Mechanics Health, Safety & Environment

CREDIT 6 3 4 2 3 2 20 6 4 4 3 2 1 1 21 4 3 3 3 1 3 3 20 3 3 2

Semester 5 Ilmu Bahan dan Korosi Statistik dan Probabilitas Ekonomi Teknik Perpindahan Massa Praktikum UOP 1 Teknik Reaksi Kimia 1 Pengendalian Proses Semester 6 Simulasi Proses Kimia Praktikum UOP 2 Teknik Reaksi Kimia 2 Perancangan Alat Proses Perancangan Produk Kimia Pilihan Pilihan Semester 7 Pengolahan Gas Bumi Manajemen Proyek Industri Perancangan Pabrik Kerja Praktek Metodologi Penelitian & Seminar Pilihan Pilihan Semester 8 Skripsi/Tugas Akhir Kapita Seleta

Chemical Engineering Thermodynamic Heat Transfer Process Engineering Drawing Molecular Biology Sub Total 5th Semester Material and Corrosion Science Statistics and Probability Engineering Economics Mass Transfer Unit Operation Lab. 1 Chemical Reaction Engineering 1 Process Control Sub Total 6th Semester Simulation of Processs Unit Operation Lab 2 Chemical Reaction Engineering 2 Process Equipment Design Chemical Product Design Elective Elective Sub Total 7th Semester Natural Gas Processing Industrial Project Management Plant Design Internship Research Methodology & Seminar Elective Elective Sub Total 8th Semester Undergraduate Thesis/ Final Project Capita Selecta Subtotal Total

4 3 2 3 20 Credit 3 2 3 4 1 3 3 19 Credit 3 1 3 3 4 3 3 20 Credit 3 2 4 2 2 3 3 19 4 2 6 145

Fasilitas

Hotspot Gazebo

Ruang Baca Menyediakan buku-buku seperti: skripsi mahasiswa, seminar, laporan kerja praktik, laporan perancangan, majalah, Jurnal, serta jaringan internet (Hotspot).

Ruang Seminar

Research Group Rekayasa Produk Kimia dan Alam (RPKA) Karena keterbatasan sumberdaya minyak bumi dan bertambahnya polusi terhadap lingkungan, pengembangan rancangan produk alami sebagai pengganti minyak bumi menjadi hal yang penting. Karena itu, riset dititikberatkan untuk menjawab berbagai tantangan melalui eksperimen di laboratorium dan pemodelan dan simulasi komputer. Eksperimen termasuk merancang konstruksi reaktor kimia dan juga uji kinerja reaksi kimia. Untuk reaksi-reaksi atau katali tertentu, pengujian bisa dilakukan baik dalam skala lab maupun skala pilot.

Contact Person: Prof. Dr. Ir. Mohammad Nasikin, M.Eng. ([email protected]) Area Penelitian : Bidang riset: Produk kimia dan berbasis minyak sawit (aditif biodiesel, biogasoline, bio lubricant, dan fotokatalisis) melalui reaksi kimia/biologi/foto.

Research Group Intensifikasi Proses (IP) Intensifikasi proses kimia adalah pengembangan teknik kimia yang mengarah ke proses yang lebih kecil, lebih bersih dan efisien dalam penggunaan energi dan material. Kelompok riset Intensifikasi Proses meliputi berbagai bidang teknologi yang semuanya ditujukan untuk meningkatkan efisiensi proses dengan membuat skala proses lebih kecil. Kelompok riset ini menitikberatkan pada bidang-bidang teknologi tertentu, yaitu: membran, ozon, ultra violet, proses oksidasi terkini. Contact Person: Dr. Eva Fathul Karamah, S.T., M.T. ([email protected]) Area Penelitian: Separasi membran, ozon, UV, oksidasi terkini, teknologi plasma.

Research Group Energi Berkelanjutan (EB) Kelompok riset Energi Berkelanjutan melakukan usaha-usaha dalam meningkatkan keberlanjutan pasokan energi, mengurangi gas rumah kaca dan emisi polutan, meningkatkan efisiensi energi dan meningkatkan penggunaan energi terbarukan dan energi fosil nonkonvensional. Tema riset pada kelompok riset ini dititikberatkan pada material untuk energi, pembakaran bersih, produksi hidrogen dan bahan bakar sel, penyimpanan energi, bahan bakar fosil yang bersih, coal bed metane (CBM), energi terbarukan dan berbasis bio, sistem energi berkelanjutan dan analisis kebijaksanaan

Contact Person: Dr Asep Handaya Saputra, M.Eng. ([email protected])

Area Penelitian: Bidang riset: material nano untuk energi, pembakaran bersih, produksi hidrogen dan sel bahan bakar, penyimpanan energi, coal bed metane, energi biomassa dan sistem energi berkelanjutan.

Research Group Rekayasa Bioproses (RB) Teknik bioproses bekerja pada gugus depan bidang teknik kimia dan teknik biologi untuk membawa bidang teknik ke kehidupan melalui konversi material biologi ke bentuk-bentuk lain yang dibutuhkan manusia. Kelompok riset menitikberatkan pada energi bio, bioteknologi untuk lingkungan, functional food, pemodelan molekular, biokatalisis dan biomassa.

Contact Person: Dr. Ir. Tania Surya Utami, M.T. ([email protected])

Area Penelitian: Bidang riset: Simulasi bioproses, biokatalisis, cell culture untuk mikroalga, rancangan bioreaktor, energibio (etanol, biodiesel), bioteknologi lingkungan, teknik protein, pemisahan produk alami, biomaterial, rancangan produk makanan dan keselamatan proses.

Laboratorium Pendidikan Dasar Proses Kimia (DPK) Lab Dasar Proses Kimia merupakan laboratorium pendidikan yang melayani praktikum, seperti praktikum kimia dasar, praktikum kimia organik, praktikum kimia fisik, dan praktikum kimia analitik untuk mahasiswa reguler, paralel, maupun internasional. Lab ini juga melayani kegiatan penelitian mahasiswa yang membutuhkan bahan kimia, peralatan glassware dan instrumen yang ada di lab ini, seperti kromatografi gas, spektrofotometer UV/VIS, viskometer digital broukfield, melting point meter.

Proses Operasi Teknik (POT) Laboratorium Proses Operasi Teknik merupakan laboratorium pendidikan yang melayani praktikum unit operasi proses teknik kimia 1 dan 2. Praktikum ini memiliki tujuan agar mahasiswa terampil mengoperasikan peralatan unitunit operasi mekanika fluida dan perpindahan kalor serta mampu menganalisis data eksperimen yang diperoleh melalui laporan tertulis.

Sistem Proses Kimia (SPK) Laboratorium sistem proses kimia merupakan laboratorium pendidikan yang memfasilitasi mahasiswa dalam menggunakan perangkat lunak teknik kimia terkini untuk membuat simulasi dalam berbagai kondisi serta mampu memanipulasi proses variabel dan topologi satuan proses yang ada di industri kimia. Laboratorium ini juga memfasilitasi mahasiswa dalam beberapa mata kuliah seperti simulasi proses kimia.

Rekayasa Bioproses (RB) Laboratorium rekayasa bioproses merupakan laboratorium pendidikan yang memfasilitasi mahasiswa khususnya program studi Teknologi Bioproses dalam mengoperasikan peralatan proses, merencanakan suatu kegiatan atau percobaan, menganalisis dan menjelaskan fenomena-fenomena yang terjadi dalam praktikum unit operasi bioproses. Laboratorium ini juga melayani kegiatan penelitian mahasiswa yang memilih riset group bioproses dalam menyelesaikan penelitiannya.

Student Club Ikatan Ahli Teknik Perminyakan Indonesia (IATMI) merupakan organisasi sosial non profit, yang bergerak di bidang industri perminyakan dan geothermal. Kegiatan utama IATMI adalah mengembangkan profesionalisme di kalangan ahli teknik minyak bumi & gas bumi Indonesia melalui Simposium Nasional dan Internasional, berbagai Seminar, Talks Show, kursus-kursus, mendatangkan pengajar terkemuka ke Perguruan Tinggi, melalui aktivitas sosial seperti sumbangan bencana alam, sumbangan ke Yayasan Yatim Piatu, turnamen golf, tenis, dan juga memberikan beasiswa untuk mahasiswa-mahasiswi Indonesia yang berprestasi. Pada 2005, IATMI mendirikan Lembaga Sertifikasi Profesi Ahli Teknik Perminyakan Indonesia (LSP-IATMI), yang memfokuskan pada penyelenggaraan pelatihan dan sertifikasi profesi dalam bidang industri minyak bumi & gas bumi. SBE UISC adalah komunitas ilmiah yang bergerak di bidang rekayasa biologi. SBE UISC berafiliasi dengan komunitas professional SBE AIChE (American Institute of Chemical Engineering). SBE UISC bertujuan untuk meningkatkan iklim keilmiahan dan kemampuan mahasiswa UI khususnya dalam bidang rekayasa biologi. Dalam mencapai tujuannya, SBE UISC memiliki beberapa kegiatan seperti kuliah tamu, lokakarya, buletin, dan kumpul anggota bersama.SBE USIC diresmikan sejak 2011. Hingga saat ini telah mencapai kepengurusan yang ketiga dengan jumlah anggota aktif sebanyak 108 mahasiswa. Komunitas ini tumbuh dengan cepat dan merupakan komunitas muda yang menjanjikan di bidang perkembangan sains pada tingkat mahasiswa.

SPE UI SC adalah organisasi mahasiswa non-profit di bawah naungan SPE International yang berfokus pada sektor energi minyak dan gas. Organisasi ini terbentuk pada tahun 1999 sebagai bagian dari student chapter yang tergabung di bawah SPE Java Section dan SPE Asia Pacific Region. Ikatan Mahasiswa Teknik Kimia (IMTK) merupakan organisasi atau himpunan mahasiswa teknik kimia yang memilki tujuan dalam memfasilitasi dan mengembangkan mahasiswa melalui akademis, kewirausahaan dan sosial, serta kemampuan untuk mengatur “managerial skil” melalui beberapa program kerja.Organisasi ini terletak di bawah organisasi mahasiswa tingkat fakultas yang bernama Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Teknik, Universitas Indonesia. Chem-E-Car adalah klub yang bertujuan mendesain dan membuat mobil berukuran kecil (seukuran kotak sepatu) yang digerakkan dari reaksi kimia sehingga dapat membawa beban tertentu pada jarak tertentu pula hingga akhirnya berhenti. Mobil akan dinilai berdasarkan semua aspek mulai dari ketepatan mobil berhenti sesuai target, kreativitas dalam pembuatan mobil, aspek keselamatan dan lingkungan, serta faktor ekonomi. Mobil yang dibuat akan dilombakan dalam sebuah kompetisi. Kompetisi tersebut akan memberikan kesempatan pada mahasiswa untuk menunjukkan kemampuannya dalam mendesain mobil dan memahami konsep reaksi kimia. Kompetisi Chem-E-Car dilaksanakan secara berkelompok dimana setiap kelompok terdiri dari 4-5 orang. Anggota kelompok dapat berasal dari jurusan Teknik Kimia, Teknik Mesin, Teknik Elektro, atau Kimia Murni. Kompetisi Chem-E-Car di Indonesia sudah diadakan sebanyak dua kali yaitu tahun 2011 dan 2013.

Booklet-Program-Sarjana-Teknik-Kimia-UI-2016.pdf

There was a problem previewing this document. Retrying... Download. Connect more apps... Try one of the apps below to open or edit this item.

6MB Sizes 6 Downloads 202 Views

Recommend Documents

No documents